Penerapan Etika Bisnis Islam Pada Uwais Cake & Bakery

Penulis

  • Arifah Maulinda Politeknik Aceh
  • Devi Mulia Sari Politeknik Aceh
  • Rismadi Politeknik Aceh

Kata Kunci:

Etika Bisnis Islam, Uwais Cake & Bakery

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana etika bisnis Islam yang diterapkan oleh Uwais Cake & Bakery. Penelitian ini berfokus pada praktik dan prinsip etika bisnis Islam dalam proses produksi dan penjualan bakery. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif, melibatkan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Populasi yang diambil dari semua karyawan dan pemilik usaha bakery. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Uwais Cake & Bakery telah menerapkan etika bisnis Islam dalam berbagai aspek operasionalnya, termasuk sumber bahan baku, proses produksi, dan aktivitas penjualan. Bakery ini memastikan penggunaan bahan baku halal dan menjaga standar kualitas dan kebersihan yang tinggi, mengikuti prinsip-prinsip Islam tentang keadilan dan integritas. Penelitian ini memberikan kontribusi pada pemahaman pentingnya menerapkan etika bisnis Islam dalam industri perbakingan, serta memberikan rekomendasi praktis untuk mencapai kesuksesan bisnis yang berkelanjutan dalam konteks syariah.

Unduhan

Diterbitkan

2024-09-30

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama